Pakaian ini merupakan pengembangan model “GUAYABERA” yang mana guayabera adalah sebuah kemeja pria khas yang memiliki dua baris vertikal yang membentang di depan dan di belakang kemeja dengan aksen sulam (bordir) dilengkapi dengan 4 buah kantong pada sisi depan. Dipadupadankan dengan stand collar (kerah berdiri) yang biasa disebut juga dengan “kerah shanghai” membuat kesan tegas pada sipemakai baju tersebut. Model ini dibuat supaya bisa digunakan dalam berbagai momen sederhana tapi tetap tujuan utamanya digunakan untuk ibadah.
Bahan yang digunakan bertexture lembut, tipis dan adem.