Pertengahan tahun merupakan saat yang tepat untuk melakukan sebuah liburan. Buat liburanmu lebih berkesan dan berarti dengan gaya yang sesuai. Untuk mempersiapkan hal tersebut tentunya kamu harus memiliki outfit yang menunjang kegiatan liburanmu. Yuk intip 3 gaya liburan singkat pasca lebaran agar gaya mu tampak stylish dan fresh.
HIJUP X Jenahara – Mysha Top
Ethniq Couture – Zaenab Set Dress
BIA by Zaskia Mecca – Scarf Guardian
Bagi kamu yang ingin berlibur ke tempat sejuk seperti daerah pegunungan maka kamu wajib mencoba gaya yang satu ini. Kenakanlah sneakers putih yang tetap memberikan kesan feminine. Padukanlah dengan celana berpotongan jogger dengan aksen karet pada bagian bawah. Beri kesan lebih elegant dengan mengenakan atasan hitam yang dilengkapi camisol bernuansa abu-abu. Jangan lupa untuk memadukan jilbab segi empat motif abstrak yang sangat cocok untuk penampilanmu.
Box Out – Paula Jumpsuit
From Hubb – Kartala Square
Ingin pergi ke pantai dan tetap tampil stylish? Why not! Kamu bisa mengenakan outfit yang satu ini. Pilihlah jumpsuit berbahan ringan dengan motif floral yang cantik dikenakan untuk ke pantai. Tak lengkap bila tak kamu padukan dengan cardigan. Pilihlah nuansa warna yang cerah seperti orange sehingga mampu memberikan kesan liburan musim panas yang menyenangkan. Lengkapi gaya hijab untuk ke pantai dengan topi dan sunglasses.
Zahra Signature – Denim Palazzo String
House of Kartina – Blouse Naysila
Ria Miranda – New Amber Scarf 2
Untuk kamu yang ingin berlibur ke negara tetangga untuk shopping serta berfoto dengan bagunan yang indah, maka outfit yang satu ini sangat cocok untukmu. Dalam balutan busana longgar yang sangat nyaman, kenakanlah atasan berupa blouse dan celana palazzo berbahan denim. Sempurnakan tampilanmu dengan mengenakan jilbab segi empat motif bernuansa warna senada. Nuansa warna yang cerah seperti pink tersebut tentu bisa meningkatkan mood-mu saat liburan.