4 Inspirasi Outfit Feminim untuk Berbagai Occasion, pastinya Hijab Friendly!

Well, udah jadi rahasia umum kalau setiap perempuan pasti punya gaya dalam berpakaiannya masing-masing. Ada yang lebih menyukai gaya outfit yang minimalist, edgy, bohemian, boyish, retro ataupun feminin.

Nah, berbicara soal gaya berpakaian feminin, kamu perlu tahu kalau gaya ini bukan hanya soal memakai warna pink, rok, atau dress untuk mempercantik look kamu. Melainkan, feminin adalah gaya berpakaian yang identik dengan warna yang kalem dan manis. Dan, tentu saja biasanya didominasi oleh motif yang tidak terlalu mencolok.

Dari cara gaya berpakaiannya saja, kita juga bisa menilai lho kalau orang yang sering menggunakan pakaian yang feminin itu memiliki karakteristik yang spesial. Yang mana biasanya orang yang suka berpakaian feminin itu memiliki sikap yang lembut dan juga romantis. Namun terkadang, ia bisa sensitif dan juga dramatis, nih. Kira-kira bener gak nih, Dear?

So, kali ini Minju akan spill beberapa inspirasi outfit untuk kamu yang memiliki style feminin yang pastinya bisa kamu pakai untuk pergi ke berbagai occasion. Kalau kamu penasaran, keep scrolling ya!


  1. Outfit Ngantor Bergaya Feminin

Butuh outfit ngantor tapi bergaya feminin? You will love this outfit inspiration!

Untuk atasannya, kamu bisa memakai blouse berwarna pink yang memiliki aksen pita seperti look di bawah ini untuk membuat kamu makin kelihatan feminine dan juga elegan. Nah, tenang aja pitanya juga bisa kamu posisikan di samping ataupun di tengah, ya!

Gak cuma itu, detail bordir berbentuk bunga berwarna pink pada blouse ini juga bisa buat look kamu makin on point dan tambah feminin, lho. Plus, biar penampilan kamu makin flawless dan maksimal, cobain deh pairing blouse ini dengan culotte yang juga berwarna pink. Percaya deh, pink on pink never disappoint you!

2. Outfit Formal Bergaya Feminin

Walaupun bukan berwarna pink, long dress dengan memiliki detail wrap yang satu ini juga gak kalah untuk buat penampilan kamu makin feminin, lho!

Warnanya yang netral, bikin dress ini mudah dipadukan dengan scarf warna apapun. Kalau kamu suka yang colorful, kamu bisa memilih scarf berwarna cerah seperti merah, biru, atau pink. Tapi kalau kamu lebih suka yang berwarna netral, kamu bisa pilih yang menggunakan warna coklat, putih, atau hitam seperti look ini, ya.

A little tips, biar makin elegan dan terpancar aura femininnya, kamu juga bisa menggunakan high heels kesayanganmu untuk dipadukan dengan dress ini, Dear. It’s a stunning look that you should try!

3. Outfit Pesta Bergaya Feminin

Di rekomendasi yang ketiga ini, Minju udah siapin looks pesta feminin yang bisa kamu recreate tanpa harus memakai items yang berwarna pink, lho. Kalau kamu gak ada agenda pesta, outfit ini juga cocok kamu pakai saat menghadiri formal event, kondangan, atau ke engagement bestie-mu!

Detail bordir yang ada pada bagian tunik dijamin membuat penampilanmu makin all out dan juga elegan. Tunik ini cocok banget untuk di-pairing dengan bawahan rok yang juga memiliki warna senada. Nah, kalau kamu mau tampil lebih eye-catching, kamu bisa pilih rok yang bermodel tutu seperti inspirasi yang satu ini, ya.

Well, karena ditujukan untuk occasion yang formal, kamu bisa memilih hijab yang bermodel pashmina berbahan silk atau karakteristik bahan yang berkilau biar tampilanmu makin flawless, Dear.

4. Outfit Hangout Bergaya Feminin
Kalau kamu berpikir kombinasi outfit dengan kemeja oversized dan celana culotte adalah style yang basic dan monoton, maybe you styling it wrong.

Ini waktunya kamu coba untuk menambahkan aksesoris belt di atas kemeja oversized-mu sebagai statement untuk membuat penampilanmu makin stand out dan juga ramping! Cara ini bisa kamu coba juga disaat kamu memakai atasan apapun yang bermodel oversized, ya.

Supaya balance dengan tampilan pinggangmu yang ramping, kamu bisa memilih culotte yang memiliki cutting-an lebar di bagian bawah seperti inspirasi yang satu ini, Dear. It’s a must have items that you should have!

Percaya deh, look ini bakal bikin kamu kelihatan elegan dan feminim kalau kamu pakai saat hangout bersama pasanganmu di hari libur nanti. Gimana, tertarik untuk coba?

Well, itu dia beberapa inspirasi outfit bergaya feminin dari Minju yang bisa kamu tiru dan pakai untuk pergi ke occasion pilihanmu. Mau tahu inspirasi outfit ter-update lainnya? Langsung kunjungi HIJUP.com atau HIJUP Mobile Apps, ya!