Outer jadi salah satu item fashion yang berfungsi sebagai pelengkap gaya. Tapi bagi para hijabers, outer berfungsi ganda sebagai penutup aurat untuk baju-baju slim fit atau yang berlengan pendek. Buat kamu yang sedang kehabisan ide mix and match, bisa coba kenakan outer motif lengan panjang.
Outer motif cocok banget jadi pasangan untuk baju-baju dan celana atau rok polos lho. Jadi nantinya, OOTD kamu akan menjadi lebih berwarna dan nggak monoton. Pilihan outer dari HIJUP ada banyak kok, yang cocok buat hangout, ke kampus, grocery shopping, atau pun pergi ke acara formal seperti kondangan.
Padu Padan Outer Motif Lengan Panjang
Mulai dari gaya formal hingga casual, ini dia ragam pilihan motif dan warna outer lengan panjang yang bisa kamu jadikan ide mix and match kece:
1. Outer Motif Warna Pink
Long outer motif wajik dengan nuansa pink dan merah ini tampak mencolok dan cocok buat kamu yang memang ingin cuti attention saat sedang di luar. Warna yang bold bikin outer ini cocok dikombinasikan dengan kaos polos warna putih, dan untuk bawahan bisa pakai celana warna hitam.
Karena model potongannya loose tanpa kancing, outer cantik ini jadi cocok untuk berbagai bentuk dan ukuran badan lho. Aksen belahan di sisi kanan kiri bikin outer makin nyaman saat dipakai jalan. Kamu bisa pilih hijab warna abu untuk bikin look yang nggak monoton.
2. Outer Model Kimono
Long sleeve top ditumpuk dengan outer model kimono bikin tampilan kamu makin stylish nih! Terbuat dari bahan silk bikin kesan elegan pada penampilan, cocok untuk jadi outfit ke acara formal seperti arisan atau kondangan. Bisa dipakai saat lebaran juga lho.
Agar senada, coba deh pilih warna putih untuk manset dan celana, lalu tambah kerudung bernuansa pink yang match dengan motif pada outer. Lalu untuk alas kaki bisa pilih pointed heels dengan nuansa pink juga. Hasilnya manis dan girly! Gimana, tampil feminim nggak harus pakai rok kan?
3. Outer Lengan Flare
Kalau pakai celana dan kemeja putih saja pasti sangat basic, bukan? Makanya kamu perlu tambah outer lengan panjang dengan model flare untuk bikin tampilan makin trendy.
Terbuat dari bahan transparan tapi full motif bikin kesan unik pada outer. Balutan warna ungu tua bikin kesan elegan dan jadi spice up penampilan kamu. Agar makin eye catching, kamu bisa pakai high heels glossy dengan warna yang senada outfit.
Lalu sebagai pelengkap gaya, kamu bisa pilih kerudung pashmina yang dipakai dengan model ikat ke belakang. OOTD dengan nuansa formal ini kira-kira cocok dipakai kemana ya?
4. Outer Motif Tie Dye
Tak hanya kain tipis transparan, outer dengan bahan wool yang lembut juga cocok jadi andalan ke berbagai occasion lho, bisa santai atau formal tergantung pada padan kamu.
Motif tie dye pada outer ini bikin tampilan jadi lebih cheerful, dan makin meriah jika dipadu dengan celana warna pink fanta. Tambahkan kemeja kuning dan pashmina agar makin all out! Kamu bisa pakai outfit ini ke kampus atau hangout.
5. Model Outer Lengan Panjang 2 Motif
Bergaya ala eonnie Korea bisa dengan long sleeve top motif plaid kombinasi daun. Berbalut warna coklat dan hitam bikin outer ini cocok untuk OOTD tema earth tone. Ada aksen list hitam di bagian dalam yang bikin outer jadi cocok dipadu dengan kaos dan celana hitam.
Kalau kamu nggak suka pakai baju ketat, maka outer dengan potongan longgar dan panjang ini cocok banget jadi pilihan. Tinggal tambah kerudung berwarna senada dan kamu siap jalan deh!
6. Outer Motif dengan Kancing
Suka tampilan yang bisa curi perhatian? Maka kamu bisa pakai outer warna kuning yang full motif ini. Tapi agar tampilan kamu tetap balance, sebaiknya padu padan dengan warna hitam dan polos, seperti pada kerudung dan celana. Tambahkan heels hitam agar tampilan kamu makin chic!
7. Long Outer Warna Biru
Tampil sopan tapi tetap terkesan modis bisa pakai long outer yang panjangnya sampai betis, mirip dengan cuttingan tunik. Warna biru dengan motif putih bikin outer ini terkesan kalem dan adem ya, cocok jadi outfit andalan saat summer!
Kalau ingin ciptakan casual look, kamu bisa pasangkan dengan celana putih polos agar makin senada, dan tambah inner putih serta sneakers berwarna sama. Supaya nggak boring, kamu bisa pilih kerudung abu-abu sebagai highlight. Simpel tapi manis!
Selain praktis untuk OOTD, aneka outer motif lengan panjang di atas juga juga bikin tampilan makin stylish lho. Kamu bisa ciptakan kesan manis atau cheerful tergantung warna outer mana yang kamu pilih. Mix and match nomor berapa nih yang paling kamu suka?