Blouse disukai karena berbagai alasan, di antaranya bahan yang ringan dan sejuk, modelnya feminin dan cocok dikenakan di berbagai acara. Ada banyak model blouse wanita lengan panjang elegan yang hijab friendly. Dengan padu padan yang sesuai, blouse dapat di acara formal maupun non-formal.
Kalau masih bingung seperti apa model yang pas, kamu bisa melihat beberapa rekomendasi terbaik yang ada di bawah ini terlebih dulu. Beberapa pilihan ini didesain untuk remaja dan dewasa, langsung saja cek selengkapnya di daftar berikut!
Blouse Wanita Lengan Panjang Elegan
Bagi yang sedang mencari blouse untuk acara kondangan, pesta, meeting, kuliah atau kerja, pastikan memilih model yang benar-benar sesuai. Inilah beberapa rekomendasi blouse cantik untuk memperindah penampilan kamu:
1. Blouse Kancing Depan dengan Tangan Ruffle
Pilih blouse cantik biru muda ini untuk kebutuhan segala acara. Blouse modern ini pas digunakan untuk kerja atau kuliah. Potongan pergelangan tangan ruffle dengan pita serut ini akan menutupi aurat tangan dengan baik.
Bentuk blouse yang melebar ke bawah juga membuatnya terlihat fashionable dan sopan. Dengan tambahan bordir ubur-ubur di bagian dada memberikan penampilan yang tidak membosankan.
Adanya kancing depan memudahkan untuk lepas dan pasang. Kamu cukup memadukan blouse ini dengan celana panjang putih dan hijab segi empat.
2. Blouse Tiga Warna dengan Kerah V-Neck
Model blouse selanjutnya pun patut sekali dimiliki bagi yang menyukai pakaian elegan. Dengan potongan kerah v-neck yang cantik memberikan kesan feminin bagi pemakainya. Blouse ini mempunyai desain flowy dan terlihat berangin.
Bahannya pun ringan dan tidak gerah. Namun untuk Dear hijabers masih perlu mengenakan inner leher apabila ingin mengenakan blouse ini, karena kerahnya tidak tinggi dan cukup lebar.
Hanya tinggal mengenekan bawahan celana dengan warna gelap dan hijab warna terang, pastinya kamu akan mendapatkan penampilan yang sangat menarik.
3. Blouse Flowy dengan Potongan Lengan Balon
Blouse wanita lengan panjang elegan ini terbuat dari bahan sutra premium yang mengkilap. Permukaannya licin dan dingin saat terkena kulit. Bagian bawah blouse mempunyai tekstur lipatan yang menawan.
Terdapat deretan kancing pada bagian depan blouse sebagai tambahan aksen. Blouse ini menggunakan potongan lengan balon yang memberikan kesan elegan pada siapa pun yang mengenakannya.
Apalagi warnanya cokelat tua dengan motif bunga-bunga yang senada, menjadikan blouse ini pas digunakan sebagai pakaian kerja yang profesional. Tinggal lengkapi dengan celana panjang hitam.
4. Blouse Silk Maroon untuk Acara Formal
Blouse memang pakaian yang tidak pernah gagal untuk dikenakan pada acara formal. Model blouse satu ini mempunyai satu sisi yang disampirkan ke sisi satunya, sehingga membentuk kerah v-neck yang rendah.
Kamu bisa memasangkan blouse berwarna maroon ini dengan celana kulit berwarna hitam. Pastinya akan membuat blouse semakin mencolok. Potongan bawah blouse sengaja dibuat asimetris untuk memberikan dimensi yang cantik.
Blouse ini mempunyai jahitan yang rapi, membuatnya pas dikenakan untuk menghadiri acara resmi, seperti kondangan, pertemuan kantor atau kerja.
5. Blouse High Shoulder Warna Pastel
Para pecinta warna pastel mungkin akan menyukai blouse satu ini. Modelnya menggunakan kerah biasa dengan potongan pundak yang tinggi, membuat tubuh terlihat lebih tegap dan proporsional.
Blouse ini didesain dengan lengan balon untuk melengkapi tampilannya. Kamu akan terlihat semakin memukau jika memadukannya bersama rok plisket putih dan hijab putih.
Adanya elastis pada pergelangan tangan menjaga agar lengan baju tidak turun. Dengan begitu, kamu senantiasa terlihat rapi saat mengenakan blouse cantik ini. Pilihan warna yang cerah juga membuat penampilan lebih awet muda.
6. Blouse Motif Bunga dengan Outer Tulle
Kalau sedang mencari blouse wanita lengan panjang elegan untuk kondangan, ini adalah rekomendasi yang pas. Dengan menggunakan blouse ini, penampilan menjadi lebih tegas dan kekinian.
Potongan blouse dengan lengan yang tidak terlalu lebar, ditambah dengan outer tipis dari bahan tulle membuat tampilan blouse ini sangat cantik. Pas sekali dijadikan sebagai baju kerja, mengingat warnanya yang mencolok dan motifnya penuh detail.
Blouse ini tidak meninggalkan kesan kuno apabila dipadukan bersama celana jeans biru muda dan hijab dengan warna senada.
7. Blouse Panjang dengan Tali Ikat Depan
Rekomendasi terakhir yang wajib dimiliki pula adalah blouse panjang satu ini. Penggunaan warna yang beragam dengan motif bunga-bunga kecil memberikan kesan kemewahan pada blouse.
Bentuk lengan yang fit membuat tubuh terlihat ramping, ditambah dengan tali depan yang membantu menutupi bentuk perut. Coba padukan dengan hijab abu-abu dan celana polos gelap untuk mendapatkan penampilan yang pas untuk kondangan.
Tubuh terlihat lebih tinggi berkat potongan blouse yang tidak biasa ini, karena menggunakan model kombinasi motif. Tentunya tampilannya tetap manis di mata.
Model blouse wanita lengan panjang elegan ini bisa diandalkan untuk mendapatkan penampilan yang indah dengan mudah. Hampir bawahan apa saja cocok dipadukan dengan blouse cantik ini. Mana favorit kamu?