5 Rekomendasi Casual Outfit untuk Kerja

Saat ini, sudah mulai banyak perusahaan yang menerapkan pakaian kerja yang lebih fleksibel sehingga memberi ruang bagi para karyawan, terutama anak muda untuk bisa berekspresi dengan mode fashionnya sendiri. Casual outfit untuk kerja pun semakin beragam nih, dan tidak kalah formal.

Semua desain baju dalam beberapa tahun ke belakang punya desain yang fleksibel, bisa berkonsep casual dan formal. Jadi, kalau kamu cari casual outfit yang tidak hanya nyaman untuk kerja namun juga membuatmu tetap terlihat fashionable, tenang! Ada banyak rekomendasinya!

Rekomendasi Casual Outfit untuk Kerja

1. Casual Striped dan Celana Denim

Casual Striped dan Celana Denim

Outfit pertama untuk kantor ini memiliki desain yang unik dan modern dengan atasan bergaya kemeja oversized. Atasan baju ini menggabungkan motif garis vertikal dan blok warna biru muda di bagian atas. Desain kemeja ini memberikan kesan edgy namun tetap rapi, cocok untuk kamu pakai kerja.

Kerah kemeja yang klasik dipadukan dengan potongan loose membuatnya nyaman dipakai sepanjang hari. Kemeja ini bisa dipadukan dengan celana jeans berpotongan lurus warna dark wash yang punya warna senada dengan kemeja atasannya.

Potongan celana yang sedikit cropped melengkapi penampilan dengan sentuhan elegan. Nah, untuk hijab, pilihan yang tepat adalah hijab berwarna netral seperti navy, yang tidak akan bersaing dengan motif kemeja yang sudah ramai.

Kamu bisa mengikat bagian hijab ke belakang jika ingin memberikan kesan profesional namun tetap modis. Kombinasi ini memberikan penampilan yang effortless namun tetap stylish, ideal untuk kamu yang ingin tampil trendi di tempat kerja.

2. Blouse Puff Sleeve Dengan Celana Krem

Blouse Puff Sleeve Dengan Celana Krem

Outfit yang kedua ini berfokus pada blouse berwarna krem dengan detail puff sleeve sehingga memberikan kesan feminin dan anggun. Bagian bawah blouse sedikit asimetris, jadi memberikan tampilan yang flowy dan elegan.

Blouse ini cocoknya dipasangkan dengan celana berwarna krem muda dengan potongan lurus. Warna celana yang senada dengan blouse menciptakan tampilan serasi dan rapi, cocok nih dipakai kerja. Untuk melengkapi outfitmu, kamu bisa pakai hijab berwarna nude atau krem yang senada dengan outfit.

Hijab dengan bahan ringan seperti voile atau satin akan menambah kesan elegan tanpa membuatmu menonjol. Lengkapi penampilan kamu ini dengan sepatu flat atau loafers berwarna senada dan tas model structured untuk tampilan yang lebih polished.

3. Kemeja Kombinasi Warna Emerald dan Beige Dengan Celana Denim

Kemeja Kombinasi Warna Emerald dan Beige Dengan Celana Denim

Kalau outfit yang satu ini menggabungkan warna emerald dan beige. Kemeja ini memiliki detail garis yang menciptakan kontras menarik dan menjadikannya eye catching. Selain itu, ada aksen garis renda warna putih yang juga menjadi detail menarik pada kemeja ini.

Kalau kamu suka dengan kemeja yang motifnya ramai, maka outfit ini bisa dicoba! Nah, kemeja ini cocok untuk dipakai dengan celana jeans berwarna light wash. Celana jeans dengan potongan straight leg dan aksen raw hem memberikan sentuhan kasual yang modern.

Kombinasi atasan dengan celana denim ini bisa membuatmu tampak stylish, Dear! Selain bisa dibawa ke kantor, outfit ini bisa juga dipakai hangout, lho! Nah, karena kemejanya sendiri sudah ‘ramai’, maka cocoknya disandingkan dengan warna yang senada dengan kemeja.

Aksesori seperti tas selempang kecil berwarna netral dan sepatu sneakers putih bisa  menjadi pilihan yang sempurna untuk melengkapi outfit ini. Kamu pasti akan tampak stand out saat datang ke kantor!

4. Blouse Warna Soft Pink dan Kulot Lipit

Blouse Warna Soft Pink dan Kulot Lipit

Jika kamu ingin menghadirkan kesan feminin dan elegan saat bekerja, maka bisa kenakan blouse berwarna soft pink ini. Blouse ini memiliki desain yang sederhana tapi terlihat menarik dengan model lengan puff-nya.

Warnanya yang kalem menambah kesan anggun sehingga cocok untuk dipakai ke kantor. Selain itu, blouse ini dilengkapi dengan detail renda di bagian bawah kiri nih sehingga semakin modis. Atasan blouse ini pas sekali jika disandingkan dengan kulot berwarna krem muda.

Model celana kulot lipit dengan warna krem menjadikan outfit ini senada, ideal untuk dipakai bekerja sepanjang hari. Adapun hijab yang sekiranya pas dipadukan dengan outfit ini adalah berwarna krem atau nude. Warnanya yang senada dengan celana menjadikan outfitmu tampak semakin manis.

Outfit ini sangat cocok untuk kamu yang ingin tampil feminin namun tetap profesional di tempat kerja. Dijamin kamu pasti semangat berangkat ke kantor dengan outfit ini!

5. Kemeja Putih Dengan Vest dan Wide Leg Pants

Kemeja Putih Dengan Vest dan Wide Leg Pants

Terakhir, kamu bisa nih Dear mengenakan gaya layering yang chic dengan penggunaan vest berwarna hijau pastel dipadukan kemeja putih panjang. Vest dengan motif kotak-kotak ini memberikan tambahan visual yang menarik, sementara kemeja putih sebagai inner memberikan kesan rapi dan formal.

Mengenakan atasan ini akan membuatmu tampak modern, stylish namun tetap profesional. Untuk bawahannya sendiri bisa kenakan celana berpotongan wide-leg berwarna beige, yang memberikan kesan modern dan nyaman.

Potongan celana yang lebar menciptakan siluet yang stylish namun tetap formal, cocok untuk suasana kerja. Hijab berwarna krem dengan bahan ringan seperti voile atau katun juga bisa dijadikan pilihan.

Tambahkan aksesori seperti tas tangan berwarna netral dan sepatu flat atau heels rendah untuk melengkapi OOTD kamu ke kantor, Dear! Outfit ini sangat cocok untuk kamu yang ingin tampil stylish dan rapi di tempat kerja.

Menemukan keseimbangan antara kenyamanan dan gaya dalam outfit kerja memang bukan hal yang mudah, namun bukan berarti tidak mungkin. Selama kamu bisa memilih casual outfit untuk kerja yang tepat, maka kamu bisa tetap tampil fashionable.

Ingat, cara berpakaianmu adalah salah satu cara untuk menunjukkan kepribadian dan semangatmu di tempat kerja! Jadi, jangan sampai salah pilih outfit!