Bagi para Hijabers, ciput atau dalaman kerudung sudah tidak asing lagi. Benda kecil ini merupakan salah satu benda penunjang penampilanmu saat berhijab. Selain sebagai penutup rambut, ciput juga membantumu agar tidak berantakan saat memakai hijab, membuatmu nyaman berhijab, dan hijabmu terlihat rapi.
Merawat ciput jangan sembarangan ya Dear, ciput yang kamu pakai bisa membuatmu tak nyaman saat pakai hijab. Yuk, simak cara merawat ciput:
1. Jauhkan dari peniti, jarum pentul, tuspin, dan bros.
Saat pakai hijab, pastikan ciput jangan sampai dikaitkan dengan peniti, jarum, tuspin atau bros. Semua aksesoris itu bisa membuat ciputmu bolong-bolong hingga rusak. Nggak mau kan, ciputmu cepat rusak?
2. Cuci dengan menggunakan tangan.
DIARIO – Ciput Rajut for HIJUP
Biasakan cuci hijab dan ciput dengan menggunakan tangan dengan dikucek. Cuci ciput di mesin cuci bisa merusak ciput menjadi melar. Caranya kucek pelan saja lalu bilas. Mencuci dengan tangan bisa membuat ciputmu awet, Dear.
3. Gunakan deterjen lembut atau sabun bayi.
Laviolet Clothing – Laila Bandana
Selain menggunakan tangan, mencuci ciput juga pakai sabun yang lembut. Seperti soft detergen atau sabun bayi yang kandungannya ringan sehingga tidak mudah merusak ciput.
4. Jemur ciput di tempat teduh.
Jemur ciput di tempat teduh agar tidak merusak bahan ciput. Kamu bisa menjemur ciput di tempat yang teduh, dengan diangin-anginkan ciputmu akan cepat kering, Dear. Ciputmu juga tidak mudah rusak.
5. Jangan disetrika.
Sama seperti sinar matahari langsung, ciputmu juga jangan disetrika ya, Dear. Ciput tidak terlihat kusut, maka tidak disetrika pun tak mengapa. Jika disetrika bisa membuat ciputmu mudah rusak. Kamu bisa semprotkan pewangi pada ciput untuk perawatannya.