Hi Dear! Apakah kamu remaja yang suka hang out bareng teman-teman? Atau sering datang ke acara-acara seminar? Cobalah intip koleksi gamis remaja model casual di bawah ini. Gamis ini tidak hanya syari, tapi juga trendy dan bisa untuk segala acara.
Gamis merupakan baju panjang sampai mata kaki, tanpa potongan atasan-bawahan. Dulu, gamis identik dipakai oleh wanita muslimah yang sudah dewasa. Tak heran, kalau ada yang pakai gamis, kadang masih suka dapat komentar “mirip ibu-ibu”. Padahal nggak gitu juga, Dear!
Referensi Gamis Remaja Model Casual
Saat ini gamis semakin populer dan justru menjadi primadona di kalangan muslimah Indonesia, bahkan untuk anak-anak dan remaja sekalipun, bukan lagi berlaku untuk ibu-ibu saja, loh! Apakah kamu salah satu peminatnya?
Jika iya, yuk coba intip beberapa foto gamis remaja model casual berikut ini. Siapa tau kamu suka dan tertarik untuk mengoleksinya.
1. Gamis Kotak-kotak Warna Soft
Motif kotak-kotak memang tidak pernah gagal menciptakan model yang menarik. Salah satunya untuk gamis. Gamis ini punya motif kotak-kotak di bagian roknya. Perpaduan warna hijau sage, coklat cream dan pink di beberapa bagian, membuat gamis ini terlihat ceria.
Ada sedikit aksen bunga-bunga di bagian dada, tapi tidak over. Adanya tali yang serupa ikat pinggang juga semakin membuat tampilan gamis ini semakin stylish, cocok untuk kamu remaja yang aktif. Kamu bisa padukan dengan hijab square yang bisa dililit di leher. Cantik sekali, kan?
2. Gamis Warna Salem Full Kancing
Meski gamis merupakan baju terusan dari atas sampai kaki, tapi ternyata bisa juga loh dibuat seakan-akan ada potongan di bagian pinggang. Misalnya seperti gamis di bawah ini, gamis dengan warna salem yang soft, dihiasi kancing besar dari atas sampai bawah.
Ada juga kerah bulat dan sedikit motif kotak-kotak di bagian bawah. Secara keseluruhan, gamis ini terlihat kalem, anggun dan elegan. Kamu bisa memakainya untuk berbagai acara, misalnya saat kajian, seminar, acara pertemuan, bahkan untuk hangout sekalipun, semua cocok!
3. Gamis Ruffle Motif Kombinasi Polos
Kamu suka baju bermotif? Cobalah pakai gamis remaja model casual berikut ini. Pada bagian atas, ada motif kecil dengan perpaduan tali vertikal, pada bagian pergelangan tangan juga ada ruffle yang membuat penampilan jadi ceria. Campuran warna abu tua dan abu muda terlihat pas!
Tidak hanya abu-abu tua dan muda saja, pada bagian roknya dipadukan dengan warna hijau sage yang kekinian. Agar senada dengan atasnya, bagian bawah rok juga ada ruffle dengan warna abu-abu. Gamis ini terlihat stylish, cocok untuk remaja tanpa kesan seperti ibu-ibu.
4. Gamis Overall
Berikutnya ada gamis dengan model overall. Paduan motif kotak-kotak di bagian lengan, dan warna pink polos sampai bawah membuat gamis ini terlihat begitu casual dan trendy. Ada juga aksen kancing bulat besar di bagian bawah dada, semakin membuat look hidup!
Gamis ini cocok untuk kamu yang suka baju bermotif, tapi tidak terlalu ‘rame’. Kamu juga bisa bebas pakai warna hijab. Bisa pakai warna abu-abu untuk menyesuaikan motif kotak-kotaknya, atau warna pink agar terlihat senada dengan roknya.
5. Gamis Warna Gelap
Suka warna gelap tapi nggak mau kelihatan monoton? Kamu bisa pakai gamis warna hitam dan abu-abu di bawah ini. Pada bagian atas, ada warna abu-abu muda yang akan membuat tampilanmu lebih cerah. Pada bagian roknya, sengaja pakai warna hitam untuk kesan elegan.
Agar lebih casual dan stylish, ada hiasan garis putih di bagian bawah rok dan pinggang. Gamis dengan perpaduan warna seperti ini cocok dipakai untuk menghadiri acara formal. Tapi tenang, meskipun begitu kamu tetap terlihat layaknya remaja yang trendy dan kekinian, Dear!
6. Gamis Overall Kotak-kotak
Kalau tadi kamu sudah lihat gamis overall tapi lebih banyak bagian polosnya, sekarang kamu bisa coba lihat gamis overall tapi lebih banyak motifnya, khususnya motif kotak-kotak. Masih dengan tema warna gelap tapi anti menakutkan ya, Dear!
Kamu bisa pakai gamis dengan kombinasi warna abu tua dan muda. Untuk bagian lengan, pakai warna abu muda polos. Sementara sisanya pakai motif kotak-kotak dengan warna abu tua. Tak lupa ada aksen kancing untuk mempercantik bagian bawah dada kamu.
Gimana Dear, kamu suka gamis remaja model casual yang mana, nih? Semua referensi gamis diatas tentu punya pesona sendiri-sendiri. Tidak harus pakai gamis branded, kamu bisa pilih gamis manapun yang paling cocok dengan kepribadian kamu, yang penting nyaman dan sopan.