Modest fashion online pertama dan terbesar di Indonesia, HIJUP akan bertolak memenuhi undangan Google untuk mengikuti Launchpad accelerator program di Mountain View, California, AS. HIJUP merupakan satu dari enam startup terpilih asal Indonesia, selain lima perusahaan startup terbaik dari Brazil, India, dan Meksiko. Keenam perusahaan startup membanggakan ini akan mengikuti bootcamp sebagai batch kedua Juni 2016 mendatang. Materi yang akan diberikan oleh raksasa digital dunia ini antara lain seputar pemberdayaan ide, memaksimalkan potensi masing-masing usaha melalui mentoring langsung selama dua pekan, dan remote mentoring oleh Google selama enam bulan mengenai implementasi program.
Ini bukan kali pertama HIJUP menorehkan prestasi membanggakan di kancah internasional. Sebelumnya HIJUP menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berpartisipasi dalam International Fashion Showcase London Fashion Week 2016 bersama Dian Pelangi, Zaskia Sungkar, Restu Anggraini, dan Jenahara. HIJUP memperkenalkan modest fashion Indonesia yang menuai respon positif dari media massa, kritikus, dan para fashionista Eropa. Melalui program besutan Google ini, HIJUP kian mantap mengukuhkan diri sebagai pemain internasional, sekaligus mewujudkan cita-cita menjadikan Indonesia kiblat modest fashion dunia pada 2020.