How To Make an Envelope Pouch

 

cara membuat pouch amplop

6 tahun sudah Aphrodita Wibowo membangun Cemprut dengan penuh passion. Tumbuh kembangnya indie raft ini salah satunya dipengaruhi oleh konsep yang matang dan berbeda dengan yang lain. Misalnya saja nama goodies Cemprut yang selalu diambil dari budaya Indonesia. Tak heran jika Cemprut sudah dipublikasikan banyak media, termasuk televisi. Kali ini Cemprut berbagi tutorial salah satu karyanya, yakni membuat pouch berbentuk amplop. Pouch berbentuk amplop ini juga bisa kamu pakai untuk bagi-bagi THR saat lebaran untuk ponakan-ponakanmu. Ikuti tahapan-tahapan pembuatan Envelope Pouch  di bawah ini, and Do It Yourself!

ALAT & BAHAN:

  • 2 lembar kain kanvas ukuran 28 x 28 cm
  • gunting
  • jarum
  • benang
  • kancing jepret
  • spidol permanen

 

CARA:

  1. Corat-coret 1 lembar kain kanvas.Cara membuat amplop1
  2. Tumpuk 2 lembar kain kanvas sesuai gambar.cara membuat amplop2
  3. Jahit dengan mesin jahit atau jahitan tangan tikam jejak, ½ cm dari garis kain luar mengelilingi kain. Sisakan 5 cm lubang untuk tidak dijahit.cara membuat amplop3
  4. Potong 4 ujung kain.cara membuat amplop4
  5. Balik jahitan kain dari lubang.cara membuat amplop5
  6. Rapikan hasil kain yang dibalik.cara membuat amplop6
  7. Jahit tutup lubangnya.
  8. Lipat keempat sisi kain membentuk amplop.cara membuat amplop8
  9. Jahit sisi kain yang saling menumpuk.cara membuat amplop7 cara membuat amplop9
  10. Pasang kancing jepret dibagian ujung atas dan tengah bawah.