Menjadi seorang bridesmaid adalah sebuah kehormatan yang diberikan oleh temannmu yang menikah. Meskipun menjadi seorang bridesmaid berarti kamu harus menghabiskan lebih banyak waktu, tenaga, dan biaya untuk membantu temanmu dan tampil cantik di hari pernikahannya, namun hal itu bukan menjadi masalah besar. Karena kamu dan dia adalah sahabat terbaik yang selalu ada untuk satu sama lain bahkan di hari terbesarnya. Namun, seringkali pihak pengantin tidak sempat menyiapkan makeup dan hairdo untuk para bridesmaid. Jika kamu sebagai bridesmaid harus menyiapkan makeup mu sendiri, ada beberapa hal penting yang harus kamu perhatikan sebelum mengaplikasikan makeup.
Saat menjadi bridesmaid tentu saja kamu kamu ingin tampil terbaik. Namun, jangan sampai tampilan dan riasanmu menyaingi bahkan mengalahkan sang pengantin sebagai bintang utama. Selain itu, riasan yang kamu gunakan harus dapat melengkapi dan menyempurnakan gaunmu. Dan yang terpenting adalah makeup yang kamu gunakan harus tahan lama dan tahan air.
Untukmu yang ditunjuk menjadi bridesmaid, beberapa inspirasi makeup berikut dapat kamu jadikan referensi.
Sesuaikan salah satu warna dalam riasanmu dengan warna dress yang kamu kenakan. Jika warna gaunmu adalah warnal pastel seperti peach dan pink kamu dapat menyesuaikan warna bibirmu dengan warna dress. Namun minimalisir riasan matamu. Pilihlah warna gelap atau nude pada riasan mata. Untuk membuat matamu tampak tegas, fokuskan pada eyeliner hitam yang kuat.
Jika tema warna pernikahan sahabatmu adalah kalem dan lembut, sesuaikan riasanmu dengan tema warna pesta pernikahan. Gunakan warna-warna pastel atau nude pada riasan mata dan bibir. Sempurnakan riasanmu dengan perona pipi dengan warna senada.
Pesta pernikahan yang berjalan tak sebentar membuatmu diharuskan memakai foundation dan primer saat merias diri. Apalagi jika acara pernikahan dilaksanakan di luar ruangan, kamu harus menggunakan primer dan foundation yang tahan lama dan tahan air. Foundation akan membuatmu tampil flawless saat dimabil gambar oleh fotografer. Pemilihan warna yang cocok untuk pesta pernikahan outdoor adalah yang memiliki sentuhan warna tanah seperti coklat muda, bronze, atau terracotta.
Jika kamu tak ingin tampil terlalu mencolok dan menyaingi sang pengantin, kamu bisa mencoba makeup minimalis. Tonjolkan hanya salah satu dari riasan bibir atau mata. Hindari untuk riasan mata dan bibir yang mencolok keduanya. Cara yang paling mudah adalah memberikan efek glossy pada bibir untuk menonjolkannya dan cukup menggunakan maskara pada riasan mata.
Satu lagi inspirasi makeup untuk luar ruangan yaitu dengan menonjolkan riasan mata. Kamu bisa menggunakan riasan smokey eyes pada daerah mata. Pilihlah eyeshadow dengan warna earthy seperti coklat muda, terracotta, dan perunggu. Smokey eyes dengan warna tanah ini akan membuatmu tampak segar dan sesuai dengan nuansa alam di sekitarmu.