7 OOTD Rompi Motif Hijab Kekinian

Siapa bilang busana wanita berhijab hanya tunik dan gamis? Nyatanya, hijabers punya lebih banyak model outfit yang tak menarik termasuk OOTD rompi motif hijab kekinian yang bikin tampilan jadi lebih modis. Rompi ada banyak macamnya lho, sehingga memungkinkan kamu untuk eksplore berbagai gaya busana.

Rompi sendiri masuk dalam kategori outwear, yang bisa dipakai oleh non hijab maupun kamu yang berhijab. Cukup dengan rompi, kamu bisa ciptakan berbagai gaya mulai dari feminim hingga swag. Bisa dipadu dengan rok atau pun celana, dan cocok untuk segala usia.

Inspirasi OOTD Rompi Motif Hijab Kekinian

Buat kamu yang bosan dengan busana Muslimah itu-itu saja bisa cek ide padu padan dengan rompi berikut ini. Dijamin nggak ribet dan bikin tampilan nggak mati gaya!

1. Rompi Crop Motif Kotak

Rompi Crop Motif Kotak

Ingin punya kesan tubuh lebih tinggi? Pakai saja rompi tanpa lengan dengan potongan crop seperti ini. Potongan lancip di bagian bawah bikin kesan anti boring, dan tampak serasi dengan bentuk leher V.

Berbalut warna grey dengan motif plaid alias kotak, rompi ini cocok dipadu dengan berbagai outfit termasuk hitam. Kalau nggak ingin ribet tapi tetap terlihat catchy, kenakan saja warna hitam untuk seluruh bagian lalu tambah rompi ini sebagai highlight.

Outfit hitam kamu jadi nggak monoton deh! Bisa pakai kerudung segiempat dengan model ikat belakang agar aksen kancing pada rompi tetap terlihat.

2. Rompi Wanita Model Kombinasi

Rompi Wanita Model Kombinasi

Nggak perlu khawatir terlihat boring dengan kemeja putih, karena kini kamu bisa tambah rompi yang menarik seperti ini. Berbalut warna biru muda kombinasi kain hitam motif bunga bikin rompi ini terlihat lebih fresh ya!

Motif bunga ini memberi kesan vintage tapi dipadu dengan warna biru jadi terlihat lebih trendy dan cocok untuk anak muda. Kali ini ada dua pocket di sisi kiri kanan dengan hiasan bunga yang senada dengan bagian leher. Padu dengan pleated skirt warna putih dan kerudung senada agar OOTD kamu makin catchy!

3. Rompi Jeans Kombinasi Batik

Rompi Jeans Kombinasi Batik

Tampil anggun pakai rompi bukan hanya ilusi tapi benar-benar bisa kamu buktikan, Dear. Salah satunya dengan pakai rompi model leher V rendah yang bagian pinggang dibuat super slim, bikin kesan lebih feminim. Makin menarik lagi karena rompi berbahan denim ini dikombinasikan dengan kain motif batik.

Keduanya berbalut warna biru tua dengan hiasan kancing bundar berwarna serupa. Kamu bisa pilih warna biru untuk rok agar senada rompi, dan jadikan kemeja putih serta kerudung putih sebagai padanannya. So classy! OOTD ini bisa dipakai kondangan atau acara semi formal lain seperti arisan.

4. Rompi Panjang Polkadot

Rompi Panjang Polkadot

Berani tampil lebih menggemaskan meski usia sudah tidak muda lagi? Coba saja pakai rompi motif polkadot yang memberi kesan lebih young bak anak sekolahan.

Berbalut warna hitam di seluruh bagian dengan motif polkadot putih, rompi ini punya potongan panjang sampai bawah lutut. Cocok banget untuk para hijabers yang ingin tampil syar’i tapi tetap bisa modis.

Angkat tema OOTD berwarna senada dengan menambahkan blouse dan celana plisket putih. Tambah aksesoris kacamata bingkai hitam biar makin match dengan tema. Black and white dijamin anti gagal!

5. Rompi Motif Floral Aksen Tali

Rompi Motif Floral Aksen Tali

Ingin tampilan yang lebih feminim? Maka kamu bisa pakai rompi motif floral seperti ini. Perpaduan warna kuning dan hijau bikin kesan segar ya, cocok banget nih jadi summer outfit! Beda dari yang lain, rompi ini punya lengan pendek yang lebih menutup aurat untuk wanita berhijab.

Ada aksen tali besar yang bisa membingkai pinggang sekaligus menambah kesan manis karena dibentuk pita. Sekilas, rompi ini punya desain seperti kimono tapi dengan cuttingan beda panjang di bagain bawah. Cocok deh jadi padanan kemeja putih polos agar OOTD kamu lebih berwarna.

6. Rompi Kain Flowy

Rompi Kain Flowy

Kalau rompi yang satu ini cocok dipakai saat cuaca sedang terik-teriknya, Dear. Kainnya flowy sehingga nggak berat dan anti gerah. Model lehernya V dengan lengan pendek dan aksen tali di sisi kanan kiri.

Warna abu-abu kombinasi coklat bikin kesan kalem dan cocok jadi teman untuk si manset putih. Kamu bisa tambahan celana denim dan sneakers kalau ingin ciptakan OOTD santai dengan rompi. Bisa dipakai hangout atau pun ke kampus.

7. Rompi Hitam Motif Kotak

Rompi Hitam Motif Kotak

Sama-sama bermotif kotak seperti rompi model pertama tadi, tapi kali ini hadir dalam warna lebih gelap yakni hitam. Bentuk lehernya unik dengan potongan bundar kombinasi V.

Ada aksen tali di sisi kanan kiri, dan terlihat kombinasi kain polos di bagian belakang rompi. Tak perlu susah mix and match, cukup pilih warna hitam untuk padanan si rompi dan OOTD kamu dijamin trendy!

OOTD rompi motif hijab kekinian di atas bisa jadi inspirasi untuk bikin gaya kamu makin unik! Bisa ciptakan kesan feminim, casual, atau pun cantik paripurna khas wanita Indonesia dengan rompi motif batik.