Selain atasan, warna olive bisa ditemukan dalam berbagai fashion item lain seperti scarf, outer atau celana. Untukmu yang ingin tampil fresh dengan warna hijau olive, berikut ada 7 inspirasi padu padan warna olive dan hijab yang bisa kamu ikuti!
1. Padukan kemeja warna hijau olive dengan vest bermotif klasik.
Tampil lebih playful dengan padu padan kemeja oversized berwarna hijau olive dengan padanan aksen tumpuk vest bermotif klasik. Tampilan kasual ini cocok bila kamu gunakan untuk gaya di akhir pekan. Untuk tampil lebih menonjol, gunakan hijab kontras fashion statement-mu, lengkapi gayamu dengan mid low-heel berwarna netral.
2. Tampil senada nan manis dengan koleksi olive set.
Sentuhan warna olive memang sangat mudah dipadukan dengan warna baju apapun. Salah satunya dengan atasan motif abstrak berwarna netral. Atasan motif ini siap membuat tampilanmu lebih hidup. Agar gaya tidak monoton, kamu bisa memilih menggunakan koleksi satu set outer dan rok panjang senada. Oh, ya, warna olive juga membuat warna kulitmu terlihat lebih cerah, lho!
3. Sentuhan warna hijau olive juga cocok untuk tampilan bersahaja.
ESWE – Daniyah Dress
Untuk gaya bersahaja yang manis, gamis modern warna hijau olive siap memberikan sentuhan lembut pada gayamu. Cukup padu-padankan dengan kerudung warna hijau olive atau bisa juga koleksi hijab segiempat warna hitam.
4. Gunakan rok warna hijau olive untuk gaya feminin.
Salah satu fashion item favorit hijabers adalah rok panjang berdesain simpel. Selain praktis digunakan, rok panjang juga memang sangat nyaman dan cantik untuk padanan gaya feminin. Tidak ada salahnya memadukan rok panjang berwarna olive dengan kemeja motif garis berwarna netral ataupun warna nude. Serasikan dengan jilbab polos berwarna senada.
5. Tampil effortless chic dalam padanan tunik cantik warna hijau olive.
Morning Sunshine – Milly Tunik
Saatnya tampil percaya diri dan chic dengan tunik warna hijau olive. Pasangkan dengan celana warna nude dengan hijau berwarna krem untuk memberikan tampilan stylish yang fresh!
6. Kenakan outer asimetris warna olive dengan long dress motif warna hitam untuk kesan atraktif.
Ingin memberikan kesan manis sekaligus menarik pada tampilanmu? Padukan saja long outerwear warna hijau olive dengan long dress motif warna hitam. Lengkapi dengan jilbab polos bernuansa abu-abu untuk tampilan yang lebih modis.
7. Padu padan hijau olive dengan warna nude dipercaya mampu hadirkan kesan serasi nan manis.**
What color goes well with olive? Absolutely, nude! Bila kamu mungkin terbiasa untuk memakai warna-warna aman seperti perpaduan klasik antara hitam, abu-abu, dan putih, cobalah beralih dengan memakai celana panjang warna hijau olive dengan atasan cantik berwarna nude. Selain memberi tampilan baru, tentunya ini bisa membuatmu lebih percaya diri.