Perbedaan Tunik, Blouse, dan Baju Kurung

Suka bingung tidak sih perbedaan blouse, tunik, dan baju kurung? Mungkin kamu sudah sering mendengar tentang tunik dan blouse, namun belum banyak yang kenal dengan baju kurung. Namun, tahukah kamu ternyata baik blouse, baju kurung dan tunik itu tak sama? Ada beberapa perbedaan tertentu yang membuatnya serupa namun tak sama. Cek Infonya di bawah ini!

1. Tunik.

7-2
BUY-SIMILAR-HERE--9

Tunik merupakan pakaian yang biasanya didesain secara simpel dengan panjang ke bawah mulai dari pinggul hingga betis. Kebanyakan orang sering rancu dan bingung membedakan antara baju kurung dengan tunik. Hal ini dikarenakan baju kurung dan tunik memiliki bentuk yang hampir sama.

Baju tunik saat ini memiliki beragam bentuk, desain, dan aksen. Inilah yang membedakannya dengan baju kurung berbentuk cenderung sama dan memiliki siluet lurus. Ciri dari koleksi tunik biasanya atasan tertutup dengan panjang dari bawah pinggul hingga betis. Beberapa variasi yang ditawarkan oleh tunik adalah variasi pada kerah, lengan, dan bagian bawah tunik.

Dalam sejarahnya, tunik mulai digunakan oleh bangsa Romawi sebagai pakaian lelaki 3 tahun sebelum Masehi. Pakaian ini biasanya digunakan untuk acara formal. Pada masa itu, panjang tunik menunjukkan status sosial seseorang. Prajurit dan pekerja biasanya mengenakan tunik dengan panjang selutut. Sedangkan kalangan dengan tingkat yang lebih tinggi biasanya memakai tunik sebetis.

Jika baju kurung memiliki aturan khusus dalam pemakaian, maka pengunaan tunik cenderung lebih fleksibel untuk dipakai oleh siapa saja dan dipadukan dengan apa saja.

2. Blouse.

6-2
BUY-SIMILAR-HERE--9

Blouse atau blus adalah jenis pakaian atas wanita yang memiliki siluet longgar, biasanya hadir dengan detail kerah, kancing, dan berbagai bentuk lengan menarik. Blus tidaklah sama dengan kemeja, tunik, dan baju kurung.

Jika sepintas, baik blouse wanita, tunik, baju kurung, dan kemeja memang terlihat sama. Namun, ada perbedaan signifikan yang dapat terlihat dari koleksi blouse. Siluet blus wanita biasanya didesain yang hanya sebatas panjang paha atau pinggul saja, berbeda dengam baju kurung dan tunik yang memiliki panjang hingga bagian lutut.

Penggunaan blouse juga cenderung lebih santai, berbeda dengan koleksi kemeja yang lekat akan gaya formal. Model blus wanita juga sangat beragam, saat ini banyak lini pakaian yang melansir koleksi blouse muslimah dengan siluet longgar dan lengan panjang.

3. Baju Kurung

5-4
BUY-SIMILAR-HERE--9

Baju kurung adalah pakaian tradisional asal Melayu yang berarti baju tertutup karena menutupi tubuh hingga lutut. Baju ini menjadi pakaian nasional dari Negara Brunei dan Malaysia. Karakter utama baju kurung adalah potongan yang longgar pada bagian dada, lengan, dan perut. Ketika dikenakan, panjang bagian bawah baju mencapai lutut. Yang membedakannya dengan tunik adalah tak adanya kancing atau resleting pada baju ini. Sehingga cara pemakaiannya seperti memakai kaos.

Selain tak adanya kancing, baju kurung juga tak memiliki kerah sehingga potongan lehernya hanya membulat. Untuk memberikan variasi pada leher, ditambahkan renda atau sulam pada setiap ujung leher. Baju kurung sendiri merupakan pakaian tradisional yang hanya dipakai saat acara tertentu, pasangan untuk baju kurung ini biasanya kain sarung atau kain samping.

Untuk model baju kurung pun terbatas hanya tunik berlengan panjang dengan panjang selutut. Jarang sekali ditemukan baju kurung dengan model yang berbeda. Ada aturan khusus dalam penggunaan warna pada baju kurung. Baju kurung berwarna kuning biasanya hanya digunakan oleh keluarga kerajaan atau kalangan bangsawan

Jika melihat dari segi sosial, baju kurung merupakan pakaian adat yang digunakan untuk acara kebesaran kerajaan melayu. Sejarah menunjukkan bahwa baju kurung dipengaruhi oleh budaya Islam dan India yang dibawa oleh pedagang India. Baju kurung sendiri muncul jauh setelah tunik berkembang terlebih dahulu di dataran Eropa.

Namun, seiring dengan perkembangan tren fashion, beberapa label mengadopsi koleksi baju kurung sebagai koleksi pakaian yang lebih versatile. Baju kurung didesain lebih sleek dan modern, biasanya baju kurung hadir dalam koleksi satu set atasan dan rok senada yang cantik.

FOLLOW-NOW--1--22