Sunsilk kembali mengadakan Sunsilk Holiday bersama dengan Laudya Cynthia Bella dengan tujuan South Korea. Setelah melakukan seleksi ketat melalui digital activation berupa boomerang di instagram, akhirnya Sunsilk memilih 5 orang pemenang untuk berangkat liburan ke South Korea selama 4 hari. Pemenang yang beruntung adalah Niran Wandira dari NTB, Syarifah Arinza dari Jakarta, Annisa Faraz dari Serang Banten , Nur Wulan dari Jakarta, dan Leli Lestari dari Jakarta.
Perjalanan mereka dihari pertama saat di South Korea dimulai dengan mengunjungi Namyangju. Namyangju merupakan sebuah studio komplek yang biasa digunakan sebagai tempat shooting berbagai film Korea terkenal. Di Namyangju, Bella dan para pemenang dapat melihat berbagai rumah tradisional Korea yang sangat khas dan unik yaitu Hanok. Tak hanya berjalan-jalan disekitarnya, Bella dan para pemenang dapat puas mengetahui langsung bagaimana interior dan berbagai jenis bangunan Hanok . Setelah puas mengelilingi Namyangju, mereka melanjutkan destinasinya ke Petite France. Sesuai dengan namanya, Petite French merupakan tempat wisata bergaya French yang menyuguhkan tampilan bangunan, interior, permainan musik, serta berbagai aksesori yang sangat identik nan cantik. Disini mereka berkeliling menikmati 16 miniatur bangunan dengan sentuhan budaya French. Perjalanan mereka dihari pertama belum selesai, sore harinya mereka mengunjungi Nami Island. Nama Nami Island mulai terkenal ketika digunakan sebagai lokasi utama film drama Korea Winter Sonata. Pulau kecil berbentuk half moon ini memiliki pesona yang indah dan romantis terutama saat musim gugur. Dengan udara sejuk dan dikelilingi pohon tinggi berdaun kekuningan, Bella dan para pemenang dengan puas berjalan-jalan serta berfoto di Nami Island.
Perjalanan hari kedua di South Korea dimulai dengan mengeksplor Mt. Seorak. Mt. Seorak sendiri merupakan gunung tertinggi ke-3 di South Korea. Nama Seorak sendiri memiliki arti gunung salju, kerana salju yang turun disini memiliki kurun waktu lama. Untuk mencapai puncak Mt. Seorak mereka menaikin cable car selama 5 menit. Dari puncak Mt. Seorak, Bella dan para pemenang bisa melihat keindahan kota Korea dari atas puncak Mountain Seorak yang sangat sejuk. Destinasi berikutnya adalah mengunjungi Seoul Central Mosque yang merupakan masjid pertama di South Korea yang didirikan pada tahun 1976. Sebagai masjid terbesar di South Korea, masjid ini juga yang membawa pengaruh sangat besar pada perkembangan muslim di South Korea. Alhamdulillah, di masjid ini Bella dan para pemenang dapat beribadah dan menikmati keindahan interior masjid nan megah.
Perjalanan mereka di pusat kota Korea dilanjutan dengan jalan-jalan sore di Cheonggyecheon Stream sambil duduk-duduk santai serta berfoto. Cheonggyecheon Stream berupa sebuah taman modern yang berada di tepi sungai Han. Tak hanya menjadi tempat berkumpul para anak muda, Cheonggyecheon Stream juga merupakan salah satu icon South Korea yang dibanggakan. Bila bicara mengenai icon South Korea, ada lagi salah satu icon South Korea yang mereka kunjungi yakni Soeul Tower. Meski sudah mengunjungi banyak destinasi yang dikunjungi, namun perjalanan mereka belum lengkap bila belum berkunjung ke Seoul Tower. Tak hanya dapat melihat cantiknya kota Seoul dari atas tower, mereka juga memesang gembok cinta di Seoul Tower. Saat waktu makan malam tiba, Bella mengajak para pemenang untuk mencicipi makanan khas Korea yakni Samgyetang. Untuk pertama kalinya para pemenang mencicipi Samgyetang yang merupakan sup ayam gingseng muda satu ekor. Wow, tak hanya nikmat, sup ini juga memberikan tambahan energi karena mengandung gingseng. Perjalanan dihari kedua belumlah selesai, untuk menutup hari Bella mengajak semua pemenang untuk shopping berbagai barang-barang fashion serta oleh-oleh khas Korea di Dongdaemun. Dongdaemun merupakan tempat berbelanja di Seoul yang buka hingga pagi dan cocok para pecinta shopping!
Perjalanan mereka belum selesai, dihari ketiga mereka akan mengunjungi istana Gyeongbok. Istana Gyeongbok merupakan istana yang terbesar yang dibangun oleh Dinasti Joseon. Istana yang berdiri sejak tahun 1394 ini menjadi sebuah simbol keagungan kerajaan dan rakyat Korea. Menyusuri luasnya istana Gyeongbok dan menghadapai paparan sinar matahari bukanlah halangan buat Bella dan para pemenang. Dengan perlindungan kesegaran dari Sunsilk Hijab Refesh, sehingga meraka tetap semangat untuk menyoba hal baru seperti menggunakan baju Hanbok yang merupakan pakaian khas Korea. Setelah puas mengeksplor tentang budaya Korea, kini saatnya mereka hangout dan shopping di salah satu pasar malam terkenal di Korea yakni Myeongdong. Berada di sepanjang jalan Myeongdong, pasar malam yang satu ini merupakan surga bagi para pecinta street food dan skin care Korea dengan harga yang sangat terjangkau. Disini Bella dan para peserta puas merasakan langsung experience berbelanja di pasar malam yang sangat lengkap dan ramai.
Kesegaran dari Sunsilk Hijab Refreshlah yang membawa mereka pada Sunsilk Holiday dan merasakan berjuta pengalaman baru selama di South Korea. Perjalanan 4 hari di Korea tidak hanya mengisahkan cerita manis tetapi juga pertemanan yang tak akan terputus. Buat kamu yang belum mengikuti Sunsilk Holiday 2017, nantikan Sunsilk Holiday berikutnya ya!
Simak keseruannya langsung hanya di HIJUP YouTube Channel, klik gambar dibawah ini!