Tas punggung atau backpack termasuk salah satu jenis tas yang tergolong praktis karena bisa dipakai kemana saja, dan biasanya isinya cenderung lebih banyak kalau dibanding shoulder bag. Nah, kamu bisa coba tas punggung kekinian untuk hangout sebagai penunjang outfit agar semakin modis.
Jangan khawatir Dear, aneka koleksi tas punggung hangout dari HIJUP sama sekali nggak berdesain kaku kok. Modelnya justru super kekinian dan dengan material beraneka ragam yang bisa memenuhi berbagai selera. Cocok buat anak muda atau pun usia mature lho, dan bisa dipakai buat ngampus juga. Let’s check!
Rekomendasi Tas Punggung Kekinian untuk Hangout
Jika kamu termasuk salah satu penggemar dari back pack dan sedang cari model yang pas buat dipakai hangout, maka ini beberapa rekomendasinya:
1. Tas Mini Abu Muda
Bikin penampilan semakin penuh gaya rupanya nggak harus ribet kalau kamu pakai mini back pack yang satu ini. Ukuran yang mungil bikin tampilan kamu semakin menggemaskan dan terkesan lebih muda.
Berbalut warna light grey di hampir seluruh permukaannya, tas imut ini punya desain curved dengan dua compartment yang masing-masing dilengkapi zipper.
Warnanya yang kalem cocok banget dipadukan dengan outfit tema monokrom seperti putih, hitam, atau abu-abu juga. Tambahan bahan kulit sintetis warna hitam di bagian depan seolah berikan sentuhan elegan pada tas ini.
2. Tas Punggung Blue Denim
Pilih tas punggung berbahan denim untuk imbangi outfit casual kamu saat hangout. Warna biru muda dengan aksen putih bikin tas ini terkesan anti boring, dan super chic kalau dipadu dengan celana berbahan serupa.
Ukurannya termasuk kecil meski bukan tergolong mini, tapi tetap berikan kesan menggemaskan saat dikenakan. Bahan denim sendiri tergolong everlasting, sehingga akan terlihat tetap trendy di tahun berapapun kamu memakainya. Artinya, beli tas ini dijamin anti rugi dan nggak akan tergerus oleh zaman.
3. Tas Punggung Abu Muda Aksen Coklat
Kalau kamu lebih suka dengan look kalem, klasik, tapi tetap trendy untuk anak muda, maka bisa pilih tas berbahan kulit sintetis kayak gini. Hadir dengan warna dasar abu muda, tas ini terlihat klasik dan chic dengan sentuhan aksen strap bernuansa coklat.
Semakin unik dengan tambahan gesper dan pocket di sisi kanan kiri. Dilengkapi dengan penutup pada compartment utama bikin tas ini semakin safety. Ukurannya lebih besar dibanding dua koleksi sebelumnya, cocok buat kamu yang suka bawa banyak barang saat jalan-jalan.
4. Tas Denim Kombinasi Lace
Feminim nggak harus pakai shoulder bag, tapi bisa juga pakai back pack dengan aksen lace kayak gini. Hadir dengan bahan denim warna biru, tas punggung berukuran sedang ini tampak cantik dengan aksen lace warna putih di bagian depan dan samping.
Ada juga aksen strap waran coklat yang berikan kesan klasik tapi tetap trendy. Ada dua pocket di samping kanan kiri, satu compartment dengan zipper, dan compartment utama dengan penutup berhiaskan gesper. Cantik!
5. Tas Kulit 4-in-1
Gaya kamu akan tampak semakin catchy kalau pakai tas punggung berbahan kulit warna coklat kayak gini. So classic, tapi super cantik! Menariknya lagi, tas ini bukan sekedar bisa dipakai di punggung, tapi bisa 4 model sekaligus.
Jadi selain sebagai back pack, kamu bisa jadikan juga shoulder bag, sling bag, dan tas jinjing. Ukurannya termasuk besar, jadi dijamin muat banyak untuk barang printilan saat jalan-jalan. Berbalut warna coklat di seluruh bagian bikin tas ini gampang buat dipadu padan dengan berbagai outfit, termasuk baju pink.
6. Tas Coklat with Pocket
Serupa tapi tak sama, tas punggung yang satu ini juga berbahan kulit sintetis dengan balutan warna coklat. Bedanya, tas ini hanya bisa dipakai dengan satu mode yakni sebagai back pack.
Tapi kalau lagi capek menggendong, kamu bisa tenteng saja karena sudah dilengkapi dengan double handle di bagian atas. Compartment yang banyak bikin tas ini semakin menarik untuk jalan-jalan.
Ragam model tas punggung untuk hangout di atas bisa kamu mix and match dengan busana casual yang senada. Memilih tas yang tepat bikin penampilan kamu semakin paripurna lho! Yuk, buruan check out model tas yang kamu suka.