Tenant of the Week: Casa Elana, Gierly by Gie, Rabiya by Ratunisa, Bellisima, Una Style

Berbelanja busana muslim saat ini memang sudah sangatlah mudah. Terlebih dengan adanya e-commerce yang sangat mudah di akses kapanpun dan dimanapun. Memiliki busana muslim karya seorang desainer  kini bukanlah mimpi, dengan detail informasi yang cukup jelas bahkan kamu dapat memiliki busana muslim karya desainer favoritmu melalui e-commerce.

HijUp.com merupakan e-commerse yang memiliki lebih dari 200 tenant busana muslim serta aksesoris yang terus berkreasi dan mengenbangkan produknya sesuai dengan identitas dan pergerakan trend. Tak hanya desainer yang sudah memiliki nama, namun desainer muda pun mampu bersaing untuk terus meningkatkan produknya di HijUp.com. Para tenant yang tergabung di dalam HijUp.com setiap minggunya memiliki penjualan yang terus meningkat serta stock yang terus bertambah. Untuk itu berikut 5 tenant of the week menurut HijUp.com

Casa Elana

tenant of the week casa elana
Casa Elana memiliki desain yang terlihat mature dan elegan. Dengan ciri khas nuansa warna yang deep seperti abu-abu, biru dongker, dan sebagainya, desain dari Casa Elana sangat cocok untuk digunakan sebagai office wear. Tidak hanya sebagai office wear, Casa Elana juga mendesain busana muslim secara khusus yang breastfeeding friendly. Segmennya yang dicintai oleh ibu muda serta hijabers lainnya membuat Casa Elana menjadi salah satu tenant of the week

Gierly by Gie

tenant of the week gierly by gie
Gierly by Gie memiliki keberanian untuk bermain motif. Gierly by Gie memiliki desain outerwear dengan berbagai motif seperti contohnya adalah motif kotak-kotak. Disaat semua orang hanya bermain aman dengan warna hitam dan putih, Gierly by Gie berani untuk mengeluarkan nuansa warna berbeda seperti toska pada tampilan sebuah coat. Tampilan yang berbeda dan berani serta penjualan yang terus meningkat membuat Gierly by Gie menjadi salah satu tenant of the week.

Rabiya by Ratunisa

tenant of the week rabiya by ratunisa

Tampil nyaman dengan material-material yang lembut seperti katun merupakan material yang dipilih oleh Rabiya by Ratunisa. Dengan desain yang unik seperti simpul ikatan ataupun drapery yang memberikan bentuk asimetris, membuat Rubiya by Ratunisa memiliki ciri khas tersendiri. Koleksinya dapat kamu gunakan sebagai busama muslim sehari-hari yang nyaman. Diminati oleh para hijabers muda membuat Rubiya by Ratunisa menjadi tenant of the week.

Bellisima

tenant of the week bellisima
Menjadi salah satu tenant of the week, Bellisima memiliki koleksi yang sangat cocok untuk para wanita berhijab. Desain andalan dari Bellisima adalah dress dengan potongan loose yang memiliki aksen ruffle serta kancing-kancing yang tersusun pada bagian depan. Tampilan dress dari Bellisima dapat kamu gunakan untuk acara santai ataupun semi formal. Desain yang konsisten dan penjualan yang melesat menjadikan Bellisima salah satu tenant of the week.

Una Style

tenant of the week una style
Tak hanya mengeluarkan koleksi hijab yang beragam seperti instant shawl saja, namun Una Style juga memiliki koleksi busana muslim yang tidak kalah stylish. Selain mengeluarkan koleksi basic, koleksi dengan perpaduan motif stripe dan polkadot menjadi kombinasi berbeda yang ditampilkan oleh Una Style. Koleksi yang selalu inovatif dan memiliki variasi yang banyak membuat Una Style menjadi salah satu tenant of the week yang sangat diminati oleh para hijabers.

Produk-produk dari tenant of the week kali ini dapat langsung kamu dapatkan hanya di HijUp.com. Semua produk tersebut merupakan produk favorit dengan kuantiti terbatas. Pastikan dirimu tidak akan kehabisan untuk memiliki produk dari tenant of the week!